BAB I
PENDAHULUAN
PENDAHULUAN
Trend perangkat yang minimalis, slim dan tipis tidak terjadi hanya pada smartphone dan laptop saja. Desain tipis dan efisien ini turut dikembangkan dalam dunia komputer. Biasanya semakin tipis perangkat komputer, semakin mahal harganya. Lalu buat apa beli mahal-mahal komputer yang tipis (All in One PC) jika kita bisa membeli murah komputer desktop dengan spesifikasi yang tinggi?
B. Rumusan Masalah
Perbedaan serta kekurangan dan kelebihan All in One PC vs Dekstop PC.
C. Tujuan
Dengan adanya makalah ini diharapkan bertambahnya pengetahuan tentang kemajuan teknologi terutama pada PC.
BAB II
PEMBAHASAN
PEMBAHASAN
A. Dekstop PC
Pengertian dari Desktop yaitu gabungan dari kedua buah kata desk dan top, desk yang mempunyai arti meja dan top yang mempunyai arti diatas, jadi dapat diartikan desktop adalah di atas meja, maka dari itu desktop bisa juga di artikan sebagai komputer yang ada di atas meja, Desktop PC terdiri dari 3 yang terpisah satu sama lain, pada bagian utama yaitu monitor, input device (keyboard, mouse), dan desktop (berisi komponen utama PC seperti CPU, RAM, Motherboard, VGA, dsb).
Desktop PC ini sering kita temui pada tempat seperti diperkantoran, kampus, warnet dan rumah. Komputer model ini juga dapat membantu sebagai alat untuk pendukung pekerjaan kantor ataupun tugas-tugas sekolah Anda dan dapat juga dijadikan sebagai media hiburan multimedia. Namun, Desktop PC ini mempunyai ukuran yang lumayan besar yang dapat memenuhi ruang di meja kerja, berbeda dengan All in One PC yang dapat menghemat ruangan Anda dengan desainnya yang slim dan portable. Dekstop PC ini merupakan komputer yang paling terjangkau dan paling umum digunakan. Kelebihan dari Dekstop PC ini selain harga yang lebih terjangkau juga lebih mudah dalam troubleshooting ketika komponen / hardware mengalami kerusakan dibanding All in One PC.
B. All in One PC
All in One PC ini memiliki konsep gabungan CPU dan layar dalam satu kesatuan sehingga menjadi lebih ringkas dan memiliki ukuran yang lebih kecil dari pada Desktop PC biasa karena CPU pada All in One PC ini sudah tertanam langsung dalam layar monitor, berbeda dengan Desktop PC yang memiliki konsep masih terpisah-pisah antara monitor, input device (keyboard, mouse), dan desktop (berisi komponen utama PC seperti CPU, RAM, Motherboard, VGA, dsb), All in One PCĂ‚ ini juga mempunyai banyak keunggulan bila dibandingkan perangkat PC Desktop biasa, selain mempunyai desain yang modern dan elegan, All in One PC juga tidak banyak menggunakan konfigurasi kabel, berbeda dengan PC Desktop yang membutuhkan banyak konfigurasi kabel, baik di dalam kasing CPU maupun kabel bagian luarnya, sehinnga Anda hendak memindahkanya tidak perlu repot lagi melepas banyak kabel dan mengangkat lebih dari satu benda, oleh karena itu All in One PC ini lebih ringkas (portable) dan menghemat ruang.
Meskipun All in One PC ini lebih portable, lebih kecil, dan lebih praktis tapi tidak mengurangi fungsi utamanya sebagai komputer kerja, daya konsumsi energinya pun lebih rendah dan memiliki performa yang tidak kalah dari komputer konvensional ditambah lagi fitur-fitur dari All in One PC yang lebih modern, All in One PC ini juga biasanya menggunakan monitor flat yang lebih minimalis dan rata-rata sudah menggunakan layar touchscreen untuk memudahkan Anda melakukan pengoperasian menggunakan sentuhan jari Anda pada layar pada saat memanipulasi objek, memindahkan gambar, bermain game ataupun menulis teks.
All in One PC juga masih di lengkapi dengan keyboard dan mouse sama seperti Desktop PC tetapi pada All in One PC ini ada yang menggunakan port, namun tak jarang juga beberapa tipe menggunakan keyboard dan mouse wireless. All in One PC ini memiliki desain yang elegan dan premium, sehingga tak jarang harganya relatif lebih mahal dibanding Dekstop PC.
0 komentar:
Posting Komentar